Boyfriend jeans adalah celana yang populer di kalangan wanita beberapa waktu belakangan ini. Selain nyaman, celana ini membuat gaya OOTD Anda jadi makin menarik. Model boyfriend jeans pun bervariasi, ada yang big size, beraksen sobek, atau model kulot. Warnanya juga beragam, mulai dari biru, putih, sampai hitam.
Kali ini, kami akan memberikan tips untuk mendapatkan boyfriend jeans yang bagus. Kami juga akan memberikan rekomendasi boyfriend jeans terbaik, termasuk untuk Anda pengguna hijab. Yuk, simak artikel ini sampai selesai!
Apa yang dimaksud dengan boyfriend jeans?
Jika diartikan sesuai namanya, boyfriend jeans berarti seperti memakai celana jeans milik teman laki-laki. Karena memiliki proporsi tubuh yang berbeda, jeans pria dan wanita tentu memiliki pola yang berbeda. Salah satu perbedaan yang paling menonjol adalah jeans pria memiliki potongan cenderung longgar.
Ciri khas dari boyfriend jeans adalah potongan yang lebar pada area crotch dan kaki. Dengan potongan seperti ini, boyfriend jeans tergolong bermodel baggy. Kemudian, pada bagian pinggang boyfriend jeans cenderung lurus dan umumnya berpesak medium.
Namun, saat ini ada cukup banyak perubahan pada boyfriend jeans agar lebih fashionable. Sebagai contoh, ada boyfriend jeans beraksen sobek, bermodel kulot, dan berpotongan high waisted. Selain stylish, model baru ini juga lebih nyaman untuk para wanita, lho!
Cara memilih boyfriend jeans untuk wanita
Sebelum mengenal produk boyfriend jeans terbaik, berikut ini beberapa tips memilihnya. Pertimbangkanlah dengan baik untuk bisa mendapatkan boyfriend jeans yang tepat.
Sesuaikan desain dan model celana dengan selera
Seperti yang sudah disampaikan di atas, boyfriend jeans memiliki beberapa jenis model yang menarik. Ayo, simak detailnya di bawah ini!
Ripped atau sobek, benar-benar keren ala boyfriend jeans
Gaya chic sekaligus urakan banyak dipilih sebagai street style kasual andalan kaum pria. Sering kali gaya ini ditunjukkan dengan outfit yang dipakai. Salah satu yang menjadi ciri khas gaya urakan paling populer adalah celana jeans dengan aksen sobekan.
Hal di atas membuat banyak boyfriend jeans dibuat dengan aksen sobekan. Dengan memakai boyfriend jeans beraksen ripped, Anda pun akan terlihat lebih maksimal dan keren. Tidak hanya itu, gaya chic sekaligus urakan pun akan melekat pada Anda. Hal itu berarti makin maksimal juga gaya ala boyfriend yang ingin Anda tampilkan.
Kulot dan slouchy, kekinian dan ekstranyaman
Bagi wanita, selain stylish, outfit yang nyaman juga sangat penting. Maka dari itu, celana kulot banyak dipilih karena potongan yang lebarnya membuat celana ini nyaman dipakai. Inilah yang menjadi landasan ide dibuatnya boyfriend jeans kulot.
Kombinasi model baggy dengan potongan longgar kulot membuat celana ini makin stylish dan nyaman. Tidak hanya itu, memakai boyfriend jeans kulot juga bisa menciptakan ilusi kaki yang langsing dan jenjang, lho!
Kebalikan dari model kulot yang cenderung berpotongan lurus, boyfriend slouchy jeans potongannya lebih baggy. Kebanyakan celana ini dipakai dengan cara digulung di bagian kakinya. Selain kekinian, modelnya yang sangat longgar membuat celana ini ekstranyaman.
High waisted, berikan definisi lebih pada pinggang
Pola dasar dari boyfriend jeans adalah rise medium dengan potongan baggy di bagian crotch. Akan tetapi, saat ini ada juga pilihan boyfriend jeans yang berpotongan high waist.
Celana ini sengaja dibuat untuk Anda yang memiliki pinggang tidak berlekuk atau memiliki bentuk tubuh lurus. Pasalnya, celana model ini memberikan definisi pada pinggang sehingga terlihat memiliki siluet lekukan yang tegas.
Pertimbangkan bahan yang stretch
Bahan jeans atau denim memiliki cukup banyak variasi, ada yang terbuat dari 100% katun dan ada yang kombinasi. Salah satu yang populer adalah katun dengan elastane atau spandeks. Kombinasi ini menciptakan celana jeans yang lebih lentur sehingga Anda lebih bebas bergerak. Jika Anda aktif bergerak, celana jeans yang longgar sekaligus stretch pasti sangat nyaman dikenakan.
Sayangnya, bahan stretch cenderung kurang awet ketimbang bahan non-stretch. Penyebabnya, bahan stretch lebih mudah melar jika perawatannya kurang baik, terutama dalam hal pencuciannya. Jadi, jika Anda memutuskan untuk membeli celana jeans stretch, perhatikan dengan baik instruksi perawatannya.
Untuk pengguna hijab, pastikan panjang celana menutup dengan baik
Meski kebanyakan memiliki panjang sebetis, ada juga boyfriend jeans yang panjangnya mencapai mata kaki, lho! Tentunya, celana ini memberikan gaya yang tidak kalah stylish dengan boyfriend jeans pada umumnya. Tidak hanya itu, celana ini juga nyaman untuk Anda yang berhijab. Pasalnya, selain berpotongan longgar, panjangnya lebih pas menutupi bagian kaki.
Namun, jika Anda menggunakan hijab, Anda tetap wajib menutup aurat, bukan? Jadi, pastikan detail celana juga sesuai aturan tersebut, ya! Sebagai contoh, jika ingin boyfriend jeans panjang beraksen sobek, pilih jenis sobekan scrapes atau shreds ketimbang hole. Alternatif lainnya, pilih boyfriend jeans dengan frayed atau raw hem yang bagian pergelangan kakinya dibiarkan tidak dijahit.
0 komentar:
Posting Komentar